Tingkatkan Imun, Prajurit Korem 073/Makutarama Gowes Bersama

    Tingkatkan Imun, Prajurit Korem 073/Makutarama Gowes Bersama
    Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo S.Sos., M.M., Melaksanakan Gowes Bersama

    SALATIGA - Untuk meningkatkan ketahanan fisik prajurit, Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo S.Sos., M.M., Melaksanakan Gowes bersama. Jum'at, (31/12/2021).

    Tampak hadir saat gowes bersama tersebut, Kasrem 073/Makutarama Letkol Czi Hendro Edi Busono, Para Kasi, Pasi serta prajurit dan PNS.

    Gowes bersama sampai saat ini masih menjadi salah satu kegiatan olah raga rutin dijajaran Korem 073/Makutarama, semangat gowes bersama ini selalu di gelorakan oleh Komandan Korem dengan melibatkan anggotanya bersepeda santai keliling kota Salatiga.

    Sebelum pelaksanaan gowes bersama dilaksanakan pengecekan kesehatan dan pemanasan yang di pimpin Bintara Jasrem serta doa bersama, agar selama perjalanan diberikan keselamatan dan kelancaran.

    Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo S.Sos., M.M., menyampaikan, kegiatan gowes bersama ini sebagai salah satu Komsos kreatif dan wahana berolahraga untuk menjaga fisik prajurit, agar kedepan lebih siap dalam menjalankan tugas pokok sebagai prajurit TNI.

    “Selain itu juga sebagai ajang rileksi bagi prajurit demi menciptakan hidup sehat dan gemar berolahraga”, tutur Kolonel Gatot.

    Kasrem Letkol Czi Hendro Edi Busono, menambahkan, gowes bersama selain untuk menjaga kebugaran juga untuk mengenal lebih dekat kondisi wilayah kota Salatiga, sehingga dalam pelaksanaan Binter lebih terarah.

    “Gowes juga sebagai sarana untuk bersilaturahmi antara pimpinan dan bawahan demi terjalinnya suatu komunikasi yang harmonis, sehingga dalam pelaksanaan tugas bisa berjalan dengan baik”, ucap Letkol Hendro. Sumber Penrem 073/Makutarama.

    Editor      : JIS Agung w

    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 073/Makutarama dan Wali Kota Salatiga...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Tahun Baru 2022, Prajurit Korem 073/Makutarama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!
    Mengapa Finlandia dan Denmark Lebih Bahagia Daripada Amerika Serikat

    Ikuti Kami